Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2011

Pengenalan Mesin Bubut 2: Spindel dan Bed

PERINGATAN:Topik untuk Pemula. Mesin perkakas menimbulkan bahaya keamanan. Operasi yang tidak benar dapat mengakibatkan cedera parah.  Jangan menggunakan alat mesin tanpa pengawasan seorang instruktur yang berkualitas. Di postingan ini kita akan lanjutkan mengenali bagian-bagian mesin bubut..... 5. Sumbu Utama (spindle) Sumbu dari mesin bubut memiliki komponen (attachment) yang bisa digunakan untuk mencengkram chuck/catok bubut. Ada beberapa jenis sistem penguncian/pengikat chuck ke spindle: Jenis poros berulir Adalah jenis tertua dan tidak memiliki ketirusan untuk membantu dalam me-mounting chuck. Hanya ada drat pada poros yang akan dihubungkan dengan flens chuck/catok. Tipe poros pengunci tirus Poros Spindle memiliki ujung dengan ketirusan tetentu dan sebuah mur pengunci. Flens pada catok bubutan memiliki lobang tirus dan baut lawannya. Ketirusan ini sangat membantu memudahkan pemasangan catok. Jenis penguncian poros dengan Pen Memiliki nok yang akan berpasang

Pengenalan Mesin Bubut 1 : Fungsi Dan Bagian Mesin Bubut

PERINGATAN:Topik untuk Pemula. Mesin perkakas menimbulkan bahaya keamanan. Operasi yang tidak benar dapat mengakibatkan cedera parah.  Jangan menggunakan  mesin tanpa pengawasan seorang instruktur yang berkualitas. Selamat Datang di Blog Belajar Mesin Bubut. Jika anda adalah pemula ini adalah tempat yang tepat untuk kita sama sama belajar tentang mesin bubut dari awal sekali. Disini kita belajar semua tentang mesin bubut. Sejarah,tutorial serta tips dan trik seputar mesin bubut. Penulis bukanlah seorang guru atau expert tentang mesin bubut,melainkan pemula yang menuliskan kembali sesuatu yang didapat dari pihak lain atau dari internrt. Jika ada diantara pengunjung yang kebetulan ahli atau berpengalaman di bidang ini,silahkan share pengalaman anda bersama kami disini melaluai kolom komentar. Okey,untuk kali ini,diawal sekali tentang mesin bubut,kita akan mengenali bagian bagian utama mesin bubut beserta fungsinya. 1. Fungsi Mesin Bubut Fungsi utama dari mesin bubut adalah untu